Kota Jambi, Rabu 6 Maret 2024
Alhamdulillah 'ala kullihal.. Segala puji bagi-Mu ya Allah SWT untuk semua keadaan.
Saya selalu yakin dan percaya, jodoh, rezeki dan ajal sudah di atur dan ditetapkan Allah SWT. Manusia di minta untuk berusaha, berdo'a dan bertawakal. Bila nikmat yang Allah SWT berikan selalu disyukuri maka akan selalu bertambah dan bila dikufuri, sungguh azab Allah SWT itu amat pedih.
Cukup dengan 3 x diingatkan untuk sholat, do'a dan baca Al-quran. Sudah cukup pernah menjadi istri yang mengingatkan untuk selalu beribadah kepada Allah SWT. Subhanallah, tidak ada manusia yang mau menikah dengan memakai tempo untuk beberapa waktu. Dan saya pun juga ingin pernikahan sekali seumur hidup yang bisa sampai menuju ke surga-Nya Allah SWT bila memang sudah ajal nya. Namun yang sudah terjadi biarlah terjadi, pasrah saja dengan takdir Allah SWT. Karena pasti akan selalu Allah SWT berikan yang terbaik selagi memohon dan meminta hanya kepada-Nya.
Semoga nantinya Allah SWT hadirkan kembali jodoh terbaik tak terhingga untuk saya, yang memberikan kebaikan bukan hanya untuk dunia namun prioritas untuk akhirat. Sebab bila akhirat yang dikejar, dunia akan mengikuti.
Sebentuk gelang emas yang tertulis, berbeda dengan cincin emas yang pernah terucap pada saat ijab qabul. Kembalikan saja ke niat nya untuk apa dan karena apa. Silahkan pertanggungjawabkan di dunia dan di akhirat. Karena setiap manusia akan mempertanggungjawab kan perbuatannya di hadapan Allah SWT disaat hari perhitungan. Dan sungguh cepat perhitungan Allah SWT.
Berakhirnya pernikahan bukan berarti berakhirnya kehidupan. Jadikan pembelajaran untuk menjadi manusia yang lebih baik di hadapan Allah SWT.
No comments:
Post a Comment
Silahkan ketik sambil senyum ya