Blog apoteker yang ingin menambah ilmu,wawasan,pengetahuan dan pengalaman. Meliputi artikel secara umum yang membuat bahagia dengan suka membaca. Dan menjadikan blog sebagai media menyalurkan hobi membaca, menulis dan sebagai usaha online "content writing". "Apoteker bahagia adalah Apoteker Try"
Sunday, March 24, 2024
filosofi bowling " kena satu, kena semua "
Kemenangan menurut Islam
Membela diri dari tindak kejahatan menurut hadits
Perihal membela diri ini pun sebenarnya dijelaskan dalam surah Asy-Syuura ayat 41 berikut ini, “Dan sesungguhnya, orang-orang yang membela diri sesudah teraniaya, tidak ada suatu dosa pun atas mereka.”
Hadits-Hadits Tentang Membela Diri
Ada banyak hadits yang menganjurkan seseorang membela diri, kehormatan, dan harta benda ketika berhadapan dengan penjahat. Salah satunya adalah hadits yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah. Berikut haditsnya:
“Seorang lelaki datang kepada Rasulullah saw. dan berkata, ‘Ya Rasulullah, bagaimana jika ada orang hendak merampas hartaku?’ Nabi menjawab, ‘Jangan kamu berikan hartamu itu.’ Lelaki itu bertanya lagi, ‘Bagaimana kalau dia hendak membunuhku?’ Rasulullah saw. menjawab, ‘Lawanlah ia.’ Lelaki itu bertanya lagi, ‘Bagaimana kalau aku terbunuh?’ Rasulullah saw. menjawab, ‘Kamu mati syahid.’ Lelaki itu bertanya lagi, ‘Bagaimana kalau aku membunuhnya?’ Rasulullah saw. menjawab, ‘Dia di neraka.’”
Selain itu, Imam Bukhari pun meriwayatkan bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Barangsiapa terbunuh dalam mempertahankan hartanya, maka ia mati syahid. Dan barangsiapa terbunuh dalam mempertahankan kehormatannya maka ia mati syahid.”
Dikisahkan juga bahwa ada seorang perempuan yang keluar rumah untuk mencari kayu bakar. Di perjalanan ia dibuntuti oleh seorang lelaki yang merayu dan menariknya untuk berbuat zina. Perempuan ini lalu melawan diri dengan cara melemparkan batu kepada lelaki itu hingga lelaki itu pun mati. Kasus ini kemudian dilaporkan kepada Umar r.a. Maka, Umar r.a. berkata, “Dia dibunuh oleh Allah. Demi Allah, dia tidak diberi tebusan selamanya.”
Wajibnya Mencegah Kemungkaran
Sebagaimana wajibnya membela diri, mempertahankan harta, kehormatan, dan nyawanya, maka wajib pula untuk membela orang lain yang hendak dibunuh atau dijahati selama tidak membahayakan dirinya. Karena sejatinya membela orang lain adalah salah satu bentuk mencegah kemungkaran dan melindungi hak.
Rasulullah saw. bersabda, “Barangsiapa melihat kemungkaran, maka ubahlah dengan tangannya. Jika tidak mampu, maka ubahlah dengan lisannya. Jika tidak mampu, ubahlah dengan hatinya dan inilah selemah-lemahnya iman.”
Saturday, March 23, 2024
Ngemong anak, tetap dalam pengawasan ortu
Manfaat buncis untuk kesehatan
1. Menjaga jantung lebih sehat
Buncis menjadi jenis sayuran yang tidak memiliki kandungan kolesterol. Salah satu efek dari hal ini adalah menurunkan risiko penyakit kardiovaskular dan membuat jantung menjadi lebih sehat. Terdapat kandungan serat larut dalam buncis yang membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dan kolesterol total dalam darah.
Tak hanya itu, sayuran hijau ini juga memiliki kandungan flavonoid, sejenis antioksidan polifenol yang umum dijumpai pada sayuran dan buah dengan kadar yang bisa dibilang tinggi.
2. Meningkatkan kesuburan pada wanita
Studi dalam Harvard Medical School menyebutkan, mengonsumsi zat besi yang berasal dari nabati lebih banyak, seperti kacang-kacangan, bayam, buncis, dan labu bisa mendukung kesuburan pada wanita. Ada pula studi yang menyebutkan hubungan antara asupan nutrisi tersebut dan tingkat kesuburan wanita.
Supaya zat besi terserap secara optimal oleh tubuh, kamu bisa mengonsumsi makanan sumber zat besi dengan asupan tinggi vitamin C, seperti paprika atau tomat. Manfaat buncis untuk kesehatan lainnya juga bisa dirasakan oleh ibu hamil karena kandungan folatnya yang tinggi.
3. Menjaga imunitas tubuh
Manfaat buncis lainnya termasuk kaya akan vitamin C. Secangkir buncis dalam kondisi mentah memiliki kandungan vitamin C sebanyak 12,2 miligram. Ini setara dengan 25 persen kebutuhan harian tubuh akan vitamin C.
Tak hanya membantu menunjang imunitas tubuh, vitamin C juga memiliki peran terhadap pembentukan kolagen dan memberikan perlindungan pada kulit dari risiko stres oksidatif. Vitamin satu ini juga bekerja sebagai antioksidan untuk memerangi radikal bebas dan risiko kerusakan pada jaringan.
4. Makanan dengan kandungan FODMAP rendah
FODMAP atau fermentable oligosaccharides, disaccharides, monosaccharides, dan polyos merupakan jenis karbohidrat dengan rantai pendek yang sulit diserap oleh usus kecil. Selain itu, FODMAP sendiri memang memiliki kecenderungan untuk menyerap air dan melakukan proses fermentasi pada usus besar.
FODMAP diduga memicu sejumlah gangguan pada saluran pencernaan. Ini termasuk diare, sakit perut, sembelit, dan perut kembung. Mengonsumsi makanan dengan kandungan FODMAP yang tinggi bisa menimbulkan masalah pada kesehatan pencernaan. Contohnya termasuk risiko mengalami refluks asam dan sindrom iritasi usus besar.
Sebaliknya, asupan makanan dengan kandungan FODMAP rendah seperti buncis dapat mengurangi risiko gangguan kesehatan di perut. Selain itu, buncis juga menjadi asupan makanan yang aman untuk pengidap gangguan cerna kronis.
5. Mengendalikan kadar gula darah
Tak ketinggalan, buncis juga memiliki peran untuk mengendalikan kadar gula dalam darah. Bahkan, makanan ini disebutkan sebagai salah satu jenis sayuran yang mempunyai efek hipoglikemik terhadap pengidap diabetes.
Seperti diketahui, pengidap diabetes memerlukan perawatan jangka panjang supaya kadar gula darah tetap stabil dan terjaga. Caranya bisa melalui diet atau mengonsumsi obat. Inilah mengapa, memasukkan sayuran dengan angka glikemik yang rendah seperti buncis dalam menu harian, bisa membantu mengendalikan kadar gula dalam darah lebih optimal.
Angka 8 itu balik lagi ke awal
Rahmat dalam Islam
Rahmat, dalam konteks bahasa Indonesia, adalah kata yang mengandung makna kasih sayang dan kebaikan yang melimpah.
Artikel ini akan menjelaskan arti rahmat dalam bahasa Arab serta bagaimana konsepnya mencerminkan nilai-nilai kebaikan dan belas kasihan.
Arti Rahmat dalam Islam
Berikut adalah apa itu rahmat Allah SWT dan contohnya:
1. Kasih Sayang dan Belas Kasihan
Secara umum, rahmat dapat diterjemahkan sebagai kasih sayang atau belas kasihan. Hal ini mencakup rasa sayang dan perhatian Allah SWT yang bersifat melimpah kepada ciptaan-Nya.
2. Kebaikan dan Kemurahan
Rahmat juga mencakup ide kebaikan dan kemurahan Allah SWT terhadap makhluk-Nya. Allah SWT dianggap sebagai Sumber Rahmat yang penuh kasih sayang dan penuh kemurahan.
3. Pengampunan dan Perlindungan
Dalam Islam, rahmat Allah SWT melibatkan pengampunan dan perlindungan. Allah SWT, yang Maha Pengampun, memberikan rahmat-Nya kepada mereka yang bertobat dan memohon ampun.
4. Panduan dan Petunjuk
Rahmat Allah SWT juga terwujud dalam bentuk panduan dan petunjuk yang diberikan kepada manusia. Dalam Al-Qur'an, Allah SWT menyatakan bahwa Al-Qur'an adalah rahmat dan petunjuk bagi umat manusia.
5. Nikmat-Nikmat Dunia dan Akhirat
Rahmat Allah SWT mencakup nikmat-nikmat yang diberikan kepada manusia, baik dalam kehidupan dunia maupun kehidupan akhirat. Semua nikmat yang diterima manusia dapat dianggap sebagai ekspresi dari rahmat Allah SWT.
6. Sifat Allah SWT
"Ar-Rahman" dan "Ar-Rahim" adalah dua nama Allah SWT yang berasal dari akar kata yang sama dengan "rahmat." Kedua nama ini sering diterjemahkan sebagai Maha Pengasih dan Maha Penyayang, menggarisbawahi sifat-sifat kasih sayang dan belas kasihan Allah SWT.
Rahmat Allah SWT dianggap sebagai sifat yang sangat penting dan melibatkan segala aspek kehidupan manusia. Misalnya, ketika seseorang mengucapkan frase seperti "Bismillah ar-Rahman ar-Rahim" sebelum memulai suatu tindakan atau membaca Al-Qur'an.
Pentingnya Menerapkan Rahmat dalam Kehidupan
Lalu, apa pentingnya menerapkan rahmat dalam kehidupan? Berikut adalah peranannya:
1. Pemersatu Masyarakat
Rahmat memiliki kekuatan untuk mempersatukan masyarakat. Ketika individu-individu menerapkan rahmat dalam tindakan dan sikap mereka, tercipta lingkungan yang penuh kebaikan dan kerjasama.
2. Memberikan Arti pada Hidup
Menerapkan rahmat memberikan arti pada hidup. Melalui tindakan-tindakan rahmat, seseorang dapat merasa memiliki kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas hidup orang lain.
Dalam memahami arti rahmat, kita menemukan konsep yang mengandung kebaikan, kasih sayang, dan pertolongan yang mencakup kehidupan sehari-hari.
Dibaca dengan hati !
Mesin Waktu - 8 Tahun 7 Bulan, tidak berakhir sia - sia karena ada Dilanomera
MasyaaAllah Tabarakallah.. Saya akan berbagi pengalaman hidup saya, agar semua bisa mengambil hikmah dari setiap perjalanan didalam pernikah...
-
Urusan hutang piutang telah diatur dalam Islam, sebab persoalan ini bukan hanya dilakukan orang yang kurang mampu saja melainkan...
-
Obat Wajib Apotek “ Obat dengan penanda huruf K dalam lingkaran merah, yang dikenal dengan Obat Keras, seharusnya hanya dapat diserahkan...
-
Alhamdulillah..mahar itu kerelaan calon istri jadi untuk saya dikala itu, karena memang sudah ada rencana akan menikah setahun setelah memul...