Blog apoteker yang ingin menambah ilmu,wawasan,pengetahuan dan pengalaman. Meliputi artikel secara umum yang membuat bahagia dengan suka membaca. Dan menjadikan blog sebagai media menyalurkan hobi membaca, menulis dan sebagai usaha online "content writing". "Apoteker bahagia adalah Apoteker Try"
Saturday, April 20, 2024
Di leptop juga ada Intel ya
11 Unit Kepolisian di Negara Indonesia
Cara membentuk kebiasaan baik
1. Mengerjakan satu kebiasaan baik per hari
Ketika mulai membentuk kebiasaan baik, pastikan bahwa ada satu kebiasaan yang sudah siap untuk kamu lakukan per harinya.
2. Memfokuskan diri pada satu kebiasaan
Menetapkan kebiasaan baik per hari memang bagus. Namun, jika masih merasa sulit, coba fokus dulu pada satu kebiasaan dalam satu rentang waktu.
Kebiasaan baik memang bukan sesuatu yang bisa langsung menempel pada diri kita. Ia harus menyatu dulu, baru bisa menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari hari-hari kita. Setiap orang butuh waktu untuk mengintegrasikan kebiasaan baik yang ia lakukan ke dalam dirinya.
Setelah satu kebiasaan baik terintegrasi dengan tubuh, maka kebiasaan yang lain bisa mulai dilakukan. Saat seseorang mulai sadar bahwa kebiasaan menghasilkan manfaat yang besar, secara tidak sadar, ia akan melanjutkannya dengan mencoba kebiasaan baik lainnya.
3. Buat tujuan dari setiap kebiasaan
4. Simpan alat yang kamu butuhkan di dekatmu
Setelah bisa menetapkan kebiasaan baik yang akan dilakukan, ada hal selanjutnya yang mulai harus Anda lakukan: menyimpan alat yang dibutuhkan untuk menjalankan kebiasaan baik tersebut. Jangan sampai, ketika Anda ingin mulai membaca buku, buku yang ingin kamu baca tak ada di rumahmu.
Hal itu dilakukan banyak orang-orang sukses yang menghabiskan banyak waktunya dengan membaca. Sadar bahwa mereka punya kebiasaan membaca, mereka lantas menyimpan buku di rak dekat kasurnya supaya bisa membaca setiap waktu. Dengan demikian, ia selalu membaca buku jika ada waktu luang.
Kesejahteraan dalam Islam
Sejak belasan abad lalu Al-Qur’an telah menyampaikan petunjuk agar suatu kesenjangan dapat berubah menjadi kesejahteraan. Dalam waktu yang sama, solusi untuk menghadapi kesenjangan sosial itu juga telah Allah hadirkan melalui kitab suci yang diturunkan kepada Nabi Muhammad Saw sebagai panduan untuk meraih hidup yang sejahtera.
Selain menjadi misi utama Nabi Muhammad Saw, membangun masyarakat yang sejahtera pun nyatanya merupakan cita-cita al-Qur'an.
Ayat ini mengungkapkan bahwa cita-cita al-Qur'an dalam membangun kesejahteraan masyarakat tidak hanya secara material, tetapi juga secara spiritual. Mendapatkan kesejahteraan di bumi dan juga meraih kesejahteraan melalui ampunan Allah Swt di akhirat.
Firman Allah di atas juga menegaskan betapa besarnya kasih sayang Allah Swt kepada makhluknya. Suburnya tumbuh-tumbuhan, hijaunya alam, dan segarnya buah-buahan senantiasa menemani perjalanan kehidupan manusia di bumi.
Akan tetapi, terdapat pendidikan juga yang dihadirkan oleh ayat tersebut, yaitu setiap manusia harus menjaga kenikmatan yang telah Allah berikan dengan mensyukurinya. Menjaga alam yang indah dengan tidak merusaknya, menanam tumbuh-tumbuhan yang memberi manfaat bagi generasi selanjutnya, dan menjaga kerukunan antar sesama manusia untuk mencapai keselarasan antara kebaikan alam dan kebaikan penduduknya sehingga kesejahteraan yang menjadi dambaan semua orang pun dapat tercapai.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia disebutkan, bahwa "sejahtera" berarti "aman, sentosa, dan makmur; selamat (terlepas) dari segala macam gangguan, kesukaran, dan sebagainya". Dengan demikian, kesejahteraan sosial adalah keadaan masyarakat yang aman secara sosial dan terpenuhi segala kebutuhannya. Maka, kesejahteraan sosial adalah segala usaha yang mendorong terciptanya kebermanfaatan bagi masyarakat.
Dua kebutuhan utama yang melanda masyarakat dunia, berikut pemenuhan kebutuhan yang telah Al-Qur'an sampaikan dalam menghadapinya.
Pertama, kebutuhan fisiologis. Kebutuhan fisiologis ini menjadi kebutuhan utama masyarakat. Pasalnya, kebutuhan fisiologis merupakan kebutuhan yang berkaitan langsung dengan kelangsungan hidup manusia, yaitu makan dan minum. Nyatanya, makan dan minum senantiasa menjadi kebutuhan dasar manusia. Jika tidak terpenuhi, kekurangan makanan yang mengakibatkan krisis kelaparan pun akan terjadi dan menjadi masalah utama.
Kedua, kebutuhan akan rasa aman. Yang termasuk dalam kebutuhan ini antara lain adalah keamanan dan perlindungan. Suatu keniscayaan bahwa setiap manusia menginginkan kehidupan yang damai, tenang, dan nyaman.
Artinya, walaupun Allah Swt telah menjamin rezeki bagi setiap makhluknya, bukan berarti kita tidak mesti bekerja dan berusaha. Kebutuhan fisik seperti makan dan kebutuhan meraih kedamaian dalam hidup bukan sesuatu yang dapat diperoleh secara gratis. Untuk memenuhi kebutuhan di atas, setiap manusia dituntut agar melangkahkan kaki untuk meraihnya. Pun dalam meraih kedamaian hidup yang didambakan, setiap manusia harus berperan aktif dalam menjaga keharmonisan, tidak saling membenci, dan membangun kasih sayang antar sesama.
bahwa hal pertama dan utama yang harus diperbaiki dalam membangun masyarakat yang sejahtera adalah dimulai dari islahul ifrad atau memperbaiki individunya terlebih dahulu. Jika setiap individu dapat memperbaiki pola pikir (mindset), dan membangun semangat dalam dirinya untuk berbuat baik serta berusaha, maka niscaya kesejahteraan dalam skala besar pun dapat diwujudkan.
Terakhir, selain membangun sikap optimis untuk menyongsong masa depan kehidupan yang sejahtera, kita sebagai makhluk sosial harus menyadari, peduli, melihat lingkungan sekitar dan peka terhadap hal-hal apa saja yang harus diperbaiki, ditanam, serta dipulihkan.
Selain itu, sebagai sesama makhluk di bumi, setiap kita harus saling mengulurkan tangan, membantu saudara-saudara yang membutuhkan, berempati, serta menciptakan kehidupan yang harmonis. Sehingga, untuk mewujudkan dan menghidupkan cita-cita al-Quran dalam menggapai kesejahteraan yang didambakan oleh seluruh manusia di muka bumi ini pun dapat ditunaikan dan ditegakkan dengan baik.
Friday, April 19, 2024
Perbedaan Laptop dan Notebook
1. Perbedaan Dimensi Laptop dan Notebook
Perbedaan notebook dan laptop yang utama adalah dimensinya. Dimensi notebook lebih ringkas dibanding laptop. Misalnya kita bisa bandingkan dari beratnya. Notebook punya berat sekitar 1 sampai 2 kg. Sedangkan, laptop punya dimensi lebih berat sekitar 1,5 kg sampai 2,5 kg.
Lalu untuk tebalnya, tebal notebook sekitar 0.5 – 1 inci saja. Laptop punya tebal mulai dari 1.5 – 2 inci. Perbedaan keduanya bisa dilihat jelas dari bentuk dan dimensinya. Ukuran laptop lebih tebal dan berat dibanding notebook. Oleh karena itu, orang yang sering berpergian lebih memilih notebook karena lebih mudah dibawa-bawa.
2. Ukuran Layar
Perbedaan laptop dari notebook yang lainnya adalah dari ukuran layarnya. Masih berhubungan dengan dimensinya, laptop dengan dimensi lebih besar otomatis punya layar lebih besar. Laptop biasanya memiliki ukuran layar mulai dari 14 – 17 inci. Sedangkan, layar notebook lebih kecil mulai dari 8 – 13 inci.
Namun belakangan ini ada banyak produsen membuat layar laptop dengan bezel atau frame tipis (Bezel-Less). Ini membuat laptop berukuran kecil bisa menampung layar lebih besar. Misalnya, laptop dengan frame ukuran 13 inci bisa punya ukuran layar 14 inci.
3. Prosesor yang Digunakan
Laptop butuh performa lebih tinggi daripada notebook. Tentunya sangat sayang jika laptop berukuran besar tapi performa setara atau lebih lambat dibanding notebook. Oleh karena itu, biasanya laptop ditenagai prosesor yang lebih kencang dibanding notebook.
Biasanya laptop ditenagai prosesor kencang, contohnya: Intel seri Core i3, i5, atau i7. Bahkan ada laptop dengan prosesor Intel Core i9 yang bagus untuk gaming berat. Sedangkan untuk AMD, laptop biasanya menggunakan seri Ryzen.
Berbeda dengan Notebook yang biasanya menggunakan prosesor hemat daya. Jadi fokusnya bukan performa, melainkan bagaimana bisa membuat daya tahan baterai lebih lama. Notebook dengan Intel biasanya menggunakan seri Celeron atau Pentium. Sedangkan untuk AMD biasanya menggunakan AMD Athlon seri Mobile untuk laptop.
4. Spesifikasi Grafis
Di samping butuh performa prosesor yang kencang, laptop juga butuh VGA yang mumpuni. Laptop dibekali VGA diskrit atau pengolah grafis khusus untuk mengolah pekerjaan grafis yang rumit. Ini sebabnya, para gamer atau desain grafis lebih cenderung memilih laptop daripada notebook. Merk VGA diskrit yang biasa digunakan adalah AMD Radeon atau NVIDIA GeForce.
Di sisi lain, notebook biasanya hanya dibekali VGA integrated dari prosesor. Misalnya Intel Iris Xe dari prosesor Intel atau AMD Radeon dari prosesor AMD seri Athlon. Meski tidak sekencang grafis diskrit, namun grafis bawaan prosesor masih bisa diandalkan untuk multimedia atau editing standar.
5. Perbedaan RAM Notebook dan Laptop
Perbedaan notebook dan laptop selanjutnya ada di kapasitas RAM. Karena fokus notebook adalah untuk komputasi harian, maka kapasitas RAM yang dibutuhkan biasanya tidak begitu besar. Biasanya RAM notebook berkapasitas 4GB.
Sedangkan, kapasitas RAM laptop lebih besar mulai dari 8GB sampai 32GB. Alasannya karena untuk menjalankan program berat dan banyak, laptop butuh RAM yang kencang dan punya kecepatan tinggi. Spesifikasi RAM laptop yang standar adalah DDR4.
6. Sistem Pendingin yang Digunakan
Masih berhubungan dengan 3 poin di atas, karena laptop menggunakan prosesor yang kencang, VGA diskrit, dan punya kapasitas RAM besar otomatis laptop butuh sistem pendingin yang maksimal. Laptop punya dua buah kipas yang masing-masing diletakan di prosesor dan VGA. Fungsinya untuk mendinginkan dua komponen rawan panas ini.
Tidak hanya itu, dua buah kipas dihubungkan dengan heat pipe untuk mendistribusikan panas dengan cepat. Lalu laptop juga punya ventilasi di sisi kanan kiri atau belakangnya. Fungsinya ventilasi tersebut untuk menyedot udara dingin ke dalam lalu membuang udara panas ke luar. Sistem pendingin yang kompleks membuat laptop lebih berat dibanding notebook.
Sedangkan, notebook terbaru saat ini kebanyakan sudah tidak menggunakan kipas. Ini membuat dimensi notebook lebih tipis dan ringan. Untuk membuang panas dari prosesor, notebook biasanya hanya mengandalkan heat pipe saja. Oleh karena itu, notebook kurang cocok untuk menangani pekerjaan berat, seperti gaming atau rendering 3D.
7. Daya Tahan Baterai
Fokus notebook adalah daya tahan baterai. Notebook memungkinkan pengguna bisa bekerja selama mungkin. Untuk itu, notebook menggunakan prosesor yang hemat daya. Kecepatan dan spek prosesor yang dipilih juga yang tidak menguras baterai dengan cepat. Daya baterai notebook berkurang lebih lambat dibanding laptop. Meskipun kapasitas baterainya sama, namun daya tahan baterai notebook bisa lebih lama.
8. Harga Laptop dan Notebook
Microsoft Excel ada rumus otomatis ya
Kebahagiaan menurut Islam
Kebahagiaan menurut Islam tidak hanya berkaitan dengan kepuasan jasmani manusia, tetapi juga terhubung langsung dengan keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT.
Kebahagiaan dalam pandangan Islam juga tidak dapat diukur dari banyaknya harta, kekayaan, status sosial, atau kemewahan lainnya. Jika manusia hanya mengukur kebahagiaan dari hal tersebut, tentu dirinya tidak akan pernah merasa puas.
Kebahagiaan menurut islam adalah ketenangan hati dan kenyamanan jiwa yang diperoleh seorang hamba karena anugerah dari Allah SWT.
Kebahagiaan dalam pandangan Islam pada dasarnya selalu bersumber dari hal-hal yang diperintahkan oleh agama. Untuk mencapai titik kebahagiaan tersebut, salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan beribadah sesuai syariat Islam.
Orang yang bahagia menurut pandangan Islam memiliki tiga ciri-ciri, yaitu berhati alim, berperilaku sabar dalam menghadapi cobaan, dan selalu bersyukur dengan apapun yang dimilikinya.
Orang yang menginginkan kebahagiaan tetapi lupa kepada penciptanya, semua akan menjadi sia-sia. Dalam surat Al-Fath ayat 4, Allah SWT berfirman:
ketenangan ke dalam hati orang-orang mukmin untuk menambah keimanan atas keimanan mereka (yang telah ada). Dan milik Allah-lah bala tentara langit dan bumi, dan Allah Maha Mengetahui, Mahabijaksana.” (QS. Al-Fath:4).
1. Selalu mengingat Allah SWT sebagai dzat yang maha memberi, menciptakan, dan menentukan kebahagiaan pada hamba-Nya.
2. Senantiasa bersyukur atas segala nikmat dan rezeki yang telah Allah SWT berikan berapapun jumlahnya.
3. Selalu ikhlas dalam beribadah dan melakukan perbuatan baik yang hanya ditujukan semata-mata untuk mengharapkan ridha dari Allah SWT.
4. Senantiasa bersikap tawakal, yaitu membebaskan diri dari segala ketergantungan selain Allah SWT dan menyerahkan semua keputusan hanya kepada Allah SWT.
5. Selalu berbuat baik dan menghindari perilaku jahat terhadap sesama.
Dibaca dengan hati !
Mesin Waktu - 8 Tahun 7 Bulan, tidak berakhir sia - sia karena ada Dilanomera
MasyaaAllah Tabarakallah.. Saya akan berbagi pengalaman hidup saya, agar semua bisa mengambil hikmah dari setiap perjalanan didalam pernikah...
-
Urusan hutang piutang telah diatur dalam Islam, sebab persoalan ini bukan hanya dilakukan orang yang kurang mampu saja melainkan...
-
Obat Wajib Apotek “ Obat dengan penanda huruf K dalam lingkaran merah, yang dikenal dengan Obat Keras, seharusnya hanya dapat diserahkan...
-
Alhamdulillah..mahar itu kerelaan calon istri jadi untuk saya dikala itu, karena memang sudah ada rencana akan menikah setahun setelah memul...